Sumsel – Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) berinisial SR (29 thn) yang tinggal di Jalan RA. Kartini RT 02 Kelurahan Sukajadi melakukan visum ke RSUD Prabumulih untuk melengkapi laporan ke Polsek Prabumulih Timur, atas dugaan pengeroyokan.
Ihwal peristiwa tersebut terjadi di Jalan Padat Karya Kelurahan Gunung Ibul, tepatnya dibelakang Resto Rocket Chiken.
Menurut pengakuan korban SR (29 thn), pada saat itu dia datang ke rumah Terduga yang berinisial IT (30 thn) yang berstatus istri sirih juga dari suami SR untuk menjenguk dan mengajak SRW (41 thn) pulang kerumahnya, namun tiba-tiba NS, ND, saudara-saudara dari suami/ipar korban, memukuli SR.
Akibat pengeroyokan tersebut korban mengalami luka memar di bagian kepala dan pinggang, pada Jumat (12/3/2021).
Dan dari kejadian tersebut korban kemudian melakukan visum di RSUD Prabumulih guna melengkapi data dan melaporkan hal tersebut ke Polsek Prabumulih Timur atas kejadian ini.
Hingga saat berita ini ditayangkan, belum ada konfirmasi dan keterangan dari pihak kepolisian.