Sarolangun,Bacajambi.id 13 Maret 2024 Penjabat Bupati Sarolangun Bachril Bakri kembali inspeksi mendadak sejumlah gudang bahan sembako di Kabupaten Sarolangun, Selasa (13/3/24). Hal ini bertujuan untuk pastikan persediaan dan stok bahan pokok penting aman hingga lebaran Idul Fitri.
Sidak penjabat Bupati Sarolangun dihadiri juga PJ sekda Sarolngun, Kapolres, Pabung Kodim Sarko dan beberapa OPD Pemkab Sarolangun.
Penjabat Bupati Sarolangun Bachril Bakri mengatakan, kegiatan inspeksi mendadak bahan pokok penting ini adalah kegiatan tidak lanjut dari rapat koordinasi bersama tim TPID bersama Mendagri beberapa waktu lalu.
“Kami mendapat arahan supaya lebih aktif melihat dan mengecek persediaan barang pagan yang ada di Kabupaten Sarolangun memastikan stok bahan pokok penting pada saat Ramadan dan Idul Fitri aman tidak terjadi lonjakan harga dan inflasi,” kata Bachril Bakri, Selasa (19/3/24).
Ia menyebut, dari dua lokasi gudang besar yang dikunjungi, persediaan bahan pokok penting beras dan lain dijamin aman selama ramadhan hingga lebaran Idul Fitri nanti nya.
“Beras di gudang tersebut ada stok sekitar 50 ton, dan cukup untuk kebutuhan Sarolangun, untuk kelangkaan bahan pokok, kami slalu monitoring apabila terjadi kurang kami akan buat langkah langkah seperti gerakan pangan murah yang selama ini sudah dijalankan,” tutupnya.(Jhontrex)